THE HAPPENINGS

THE LIFESTYLE

Latest Stories

Oscar

oscar kucing indukan kami indukan kami

American Wirehair Cat ( Kucing American Wirehair )

American Wirehair Cat

Merupakan kucing American Shorthair yang bermutasi. Bulunya pendek, namun kaku dan terlihat kusut seperti kawat. Kucing ini pertama kali diidentifikasi berwarna oranye - putih yang merupakan 1 dari 5 anakan kucing yang baru lahir. Ternyata di beberapa lokasi ditemukan kejadian yang sama. Akhirnya seekor kucing bernama Adam dikawinkan dengan betina bernama Tip Top yang merupakan cikal bakal American Wirehair yang sekarang ini.


American Shorthair Cat (Kucing American Shorthair)

 American Shorthair Cat

Pada awalnya banyak kucing yang diangkut dari Eropa ke Amerika sebagai penjaga simpanan makanan kapal dari tikus. Banyak di antara kucing tersebut yang berhasil mendarat di benua Amerika dan hidup membaur dengan kucing lokal. Setelah beberapa waktu, terdapat banyak varian kucing - kucing berbulu pendek. Sehingga pada awal abad 20 breeder menyeleksi dan meencari standar kualitas terbaik dari kucing - kucing itu. pada tahin 1966, American Shorthair resmi menjadi kucing pedigree.


American Curl Cat ( Kucing American Curl )

American Curl Profile

 Kucing ini memiliki ciri khas yaitu telinganya melipat ke bagian luar. Pada saat lahir, telinga kucing ini masih lurus, namun setelah umur 4 bulan, telinga mereka mulai melipat. Pada kontes, telinga yang terlalu melipat hingga menyentuh tengkorak belakang akan didiskualifikasi. Kucing ini senang bermain dan melompat.

American Bobtail Cat ( Kucing American Bobtail )

American Bobtail Profile

Awal mula diperkirakan asal mula American Bobtail adalah kawin silang (crossbreed) antara kucing domestik dengan Wild Bobcat. Namun setelah diteliti, American Bobtail adalah kucing hasil mutasi genetik yang menyebabkan ekornya pendek. Yodie (kucing tabby berwarna cokelat) mengawini Siamese sealpoint betina. Dari anakan inilah darah murni American Bobtail diturunkan.

Abyssinian Cat ( kucing Abyssianian )

Abyssinian Cat Profile

Kucing ini berasal dari Mesir, namun kata Abyssinian merupakan nama dari Ethiopia. Kucing ini sangat jinak dan termasuk kucing yang pintar. Ciri khasnya adalah warna bulunya yang kemerahan seperti singa betina dengan bulunya pendek.Kucing ini sangat populer di USA. Banyak yang mengatakan kucing ini sulit dikembangbiakkan.